JAKARTA – FIFA mencatat ada 13 gol yang tercipta dalam waktu kurang dari satu menit sepanjang sejarah Piala Dunia. Dari seluruh catatan tersebut, gol milik Hakan Sukur pada Piala Dunia 2002 masih menjadi yang tercepat hingga saat ini.
Sukur mencetak gol hanya dalam 11 detik saat Turki menghadapi Korea Selatan pada laga perebutan tempat ketiga di Daegu. Gol itu tercipta usai Korea Selatan melakukan kick-off, namun kehilangan bola yang kemudian dimanfaatkan Turki melalui serangan cepat. Rekor tersebut belum mampu dipecahkan dalam lebih dari 20 tahun.
Setelah Sukur, gol cepat berikutnya datang dari Vaclav Masek pada Piala Dunia 1962 di Cile. Pemain Cekoslowakia itu mencetak gol ke gawang Meksiko saat pertandingan fase grup baru berjalan 15 detik. Jauh sebelum itu, Ernest Lehner sudah lebih dulu mencatat gol pada detik ke-25 di Piala Dunia 1934 ketika Jerman menghadapi Austria.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Era modern juga tak luput dari gol kilat. Bryan Robson mencetak gol untuk Inggris hanya 28 detik setelah kick-off saat melawan Prancis di Piala Dunia 1982. Clint Dempsey kemudian mengulang cerita serupa pada Piala Dunia 2014 di Brasil dengan gol pada detik ke-30 ke gawang Ghana, yang menjadi gol tercepat sepanjang sejarah Amerika Serikat di Piala Dunia.
Pada Piala Dunia 1978, Bernard Lacombe mencetak gol dalam 31 detik saat Prancis menghadapi Italia. Sementara itu, dua gol pada detik ke-35 tercipta di Piala Dunia 1938, masing-masing oleh Arne Nyberg dalam laga Hungaria melawan Swedia serta Emile Veinante saat Prancis berhadapan dengan Belgia.
Memasuki detik ke-50, catatan gol cepat diisi Florian Albert pada Piala Dunia 1962 ketika Hungaria menghadapi Bulgaria, Adalbert Desu di Piala Dunia 1930 saat Rumania melawan Peru, serta Seung Zin Pak pada Piala Dunia 1966 dalam laga Portugal kontra Korea Utara. Selang dua detik kemudian, Celso Ayala mencetak gol pada detik ke-52 di Piala Dunia 1998 saat Paraguay menghadapi Nigeria.
Gol tercepat terakhir dalam daftar FIFA dicetak Mathias Jorgensen pada Piala Dunia 2018. Bek Denmark itu menjebol gawang Kroasia pada detik ke-55 di babak 16 besar, yang kemudian berakhir imbang dan ditentukan lewat adu penalti.
FIFA menegaskan, hingga kini tidak ada gol lain di Piala Dunia yang tercipta dalam waktu kurang dari 60 detik di luar catatan tersebut.
Penulis : Hadi Jakariya
Editor : Hadi Jajariya
Sumber Berita: FIFA




















